Notification

×

Iklan

Iklan

Polsek Metro Kebayoran Baru Bersama Tiga Pilar Rapat Koordinasi PAM Gereja

Selasa, 13 Desember 2022 | Desember 13, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2023-02-03T03:55:29Z


Swaratangsel.com, Jakarta - Menjelang Natal dan Tahun Baru 2023, Polsek Metro Kebayoran Baru berikan rasa aman dan konduaif di wilayah pada saat malam perayaan Nataru.


Jajaran Polsek Metro Kebayoran Baru bersama tiga pilar menggela rapat koordinasi PAM gereja malam Nataru wilayah kebayoran baru, di Aula Gereja Santo Johanes, selasa (13/12/22).

Dalam rapat tersebut, turut dihadiri oleh Mayor Inf Derma Sitorus, SE (Danramil Kebayoran Baru), Kompol Donni Bagus Wibisono, SE (Kapolsek Metro Kebayoran Baru), Bpk. Tomy Fudihartono, S. Sos, M.Si (Camat Kebayoran Baru), Kompol Johanis Supriyanto Sinateroe, SH, MH (Wakapolsek Kebayoran Baru), Kompol Febriman Sarlase, SE (Kanit Intelkam Kebayoran Baru), Kompol Widodo (Kanit Sabhara Kebayoran Baru), AKP Nunu (Kanit Reskrim Kebayoran Baru), AKP Heru Fahrian (Kanit Bimas), AKP Joko Purwono (Kanit Lantas Wil Kebayoran Baru), Dishub Kebayoran Baru, Satpol PP Kecamatan Kebayoran Baru, Damkar Kebayoran Baru dan para Perwakilan Gereja.

Dalam sambutannya, salah satu perwakilan Gereja GKI menuturkan terimakasih atas respon keluhan kita yang telah direalisasikan oleh tiga pilar sehingga anak motor yang suka nongkrong di sekitar gereja sudah berkurang, dan kami juga minta bantuannya lampu taman depan Gereja ada yang mati, juga ada badut yang suka minta - minta dan meresahkan kami pada akhir selesai Ibadah, ucapnya.

Disisi yang sama, salah satu perwakilan Santapan Rohani menuturkan, memohon bantuan untuk minta di buatkan Zebra Cross guna penyebrangan jalan para jemaat yang mau ke Gereja. Dan permasalahan di kita mengenai pedagang kaki lima di sekitar taman Ayodya dan perparkirannya di sekitar taman Ayodya yang semakin padat terutama pada malam hari.

Begitu juga dengan perwakilan dari Santa Perawan Maria Ratu menegaskan bahwa untuk jadwal ibadah kami tidak ada perubahan, akan tetapi kemungkinan jemaat kami ada juga mayoritas orang asing, ungkapnya.

Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Metro Kebayoran Baru, Kompol Donni Bagus Wibisono, SE menegaskan bahwa pada setiap malam kami dari Polsek Metro Kebayoran Baru akan selalu berpatroli di sekitar Gereja- Gereja yang berada di wilayah hukum Polsek Kebayoran Baru. Dan Sebelum acara kami akan melaksanakan sterilisasi oleh Tim Gegana di setiap Gereja - gereja.

Lebih lanjut, untuk permasalahan perparkiran di setiap Gereja kita juga akan berkomunikasi dengan Dishub dan Lalulintas dan untuk pedagang maupun parkiran di taman Ayodya kami juga akan berkomunikasi dengan pihak terkait untuk tindakan apa yang akan kami lakukan, Ucap Donni.

Kami akan menugaskan setiap kanit maupun perwira untuk bertanggung jawab di setiap Gereja dan kami akan memberikan perhatian khusus pada giat orang asing di Gereja Santa Maria Ratu, tandasnya.

Mulai minggu depan kami bersama Kecamatan dan Koramil akan bergabung melakukan operasi cipta kondusif mengenai kembang api, ungkap Kapolsek.

Disisi yang sama, Danramil Kebayoran Baru, Mayor Inf Derma Sitorus, SE menjelaskan bahwa untuk Keamanan kami selalu bekerja sama dengan 3 Pilar, apabila ada tamu dari Pejabat agar di koordinasikan dan anggota Koramil sudah kami ploting di setiap Gereja di wilayah Kebayoran Baru.

Camat Kebayoran Baru juga menuturkan bahwa, pada hari ini saya sampaikan beberapa kebijakan dari Pemda, pertama mengenai PPKM masih berlaku Level 1 maka dari itu kita tetep bisa melaksanakan protokol kesehatannya agar terhindar dari kasus COVID-19. Yang kedua masalah Vaksin atau boster untuk tetap berjalan/di kerjakan,  yang ketiga dalam PPKM ada beberapa kegiatan yang perlu di batasi, di sarankan untuk kegiatan masyarakat agar selesai sebelum jam 12 malam. Yang terakhir kalau ada kegiatan kami minta untuk di informasikan agar kami bisa mengantisipasi, ucap Tommy.

Di wilayah Kebayoran Baru ada Gereja besar dan rata rata berada di pinggir jalan sehingga Kerawanan nya lumayan, maka dari itu kita lakukan pengamanan secara ekstra, dan saya usulkan kita membuat group WA agar bisa berkomunikasi dengan mudah, serta kami minta jadwal kegiatan agar di kirim ke kami, agar kami bisa mengusulkan perkuatan pengamanan, tegas Kanit Intelkam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update